Resep dan Cara Membuat Pisang Goreng Renyah
4/26/2018
Add Comment
Resepnusantara.xyz – Berbagi Resep Dan Cara Membuat Pisang Goreng Yang Renyah. Kalau berbicara tentang pisang goring, belum lengkap rasanya kalau tidak ada the tawar atau the manis sebagai pelengkapnya hehe.
Tapi kali ini, Resepnusantara hanya akan membagikan Resep dan Cara Membuat Pisang Goreng yang Renyah dan maknyus tentunya. Langsung saja berikut bahan dan langkah membuatnya.
Bahan/bumbu:
Pisang (pisang kepok lebih enak)tepung terigu
gula pasir
vanili
garam
1 butir telur
mentega cair
susu cair
minyak goreng
Baca Juga : Resep dan Cara Membuat Pizza ala PIZZA HUT
Cara membuat pisang goreng renyah:
Pertama-tama kupaslah pisang, belah memanjang tapi jangan sampai putus.Dalam mangkok besar masukkan tepung terigu, gula, vanili dan sedikit garam untuk cita rasa.
Kemudian masukkan susu, telur dan mentega cair. Aduk-aduk adonan tadi hingga tercampur rata. Adonan tepung ini jangan terlalu encer dan jangan terlalu kental.
Panaskan minyak goreng dalam wajan yang telah dipanaskan sebelumnya.
Masukkan pisang yang telah dikupas ke dalam adonantepung.
Lipat-lipatkan pisang dalam adonan tepung kemudian goreng ke dalam minyak panas.
Goreng pisang sambil sesekali di balik hingga berwarna kecoklatan.
Angkat dan tiriskan.
Goreng pisang hingga semua adonan habis.
Demikian postingan tentang Resep dan Cara Membuat Pisang Goreng yang Renyah dan Mudah. Selamat mencoba bunda.
0 Response to "Resep dan Cara Membuat Pisang Goreng Renyah"
Posting Komentar
Silakan berkomentar dengan bijak :)