-->

(Resep) Cara Membuat Sop Saudara Makasar by Tastemade


Resepnusantara.xyz - Video Resep dan Cara Mengolah/Membuat Sop Saudara Makasar yang Mantab Bagi Pemula.

Sop Khas Makassar dengan pendamping khas Makassar juga, yaitu Buras! Biasanya di nikmati bersama paru goreng, kentang dan juga sambal.

PORSI:
5

BAHAN-BAHAN

400 g daging sapi bagian sengkel, potong dadu
1 L air
1 sdt garam
4 sdm minyak sayur
2 cm jahe, memarkan
5 cm lengkuas, memarkan
5 lembar daun jeruk
2 batang serai, memarkan
1 batang (2 cm) kayu manis
½ butir biji pala

Bumbu halus:

8 butir bawang merah
3 siung bawang putih
2 sdt ketumbar, sangrai
½ sdt jintan, sangrai
3 butir kemiri, sangrai
1 sdt lada utuh
5 sdm minyak goreng

Pelengkap:

Buras
Perkedel kentang
Bihun
Paru goreng kering
Daun bawang
Bawang goreng
Jeruk nipis

INSTRUKSI MENGOLAH

Haluskan semua bahan bumbu halus. Sisihkan.

Siapkan panci, isi air dan beri sedikit garam. Didihkan dan masukkan daging yang telah dipotong. Rebus dengan api kecil hingga daging empuk, jangan tiriskan airnya. Sisihkan.

Dalam wajan lain, panaskan minyak, kemudian masukkan bumbu yang telah dihaluskan, jahe, lengkuas, daun jeruk, serai, kayu manis, dan pala. Tumis hingga harum.

Masukkan bumbu yang telah ditumis ke dalam rebusan daging. Masak hingga matang. Bumbui dengan garam dan lada. Angkat.

Susun bihun, paru goreng kering dan tuang sop tadi. Tambahkan perkedel lalu taburi dengan duan bawang dan bawang goreng. Sajikan bersama buras dan sambal.

Baca Juga : Video Resep dan Cara Mengolah Sayap Ayam Isi Pilaf yang Super Lezat

Sekian Video Resep dan Cara Membuat Sop Saudara Makassar yang Gurih Lengkap. Selamat mencoba bunda, semoga artikel ini bermanfaat.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "(Resep) Cara Membuat Sop Saudara Makasar by Tastemade"

Posting Komentar

Silakan berkomentar dengan bijak :)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel