-->

Resep Cara Membuat Sate Maranggi khas Purwakarta

Resep Cara Membuat Sate Maranggi khas Purwakarta by resepnusantara
Gambar : Sate Maranggi

Resepnusantara.xyz – Resep Cara Memasak Sate Maranggi. Bosan dengan resep sate yang gitu-gitu aja? Nih dia Resep Sate Maranggi khas Purwakarta Jawa barat, biasanya dibuat dari daging Kambing atau Sapi. Proses marinasi dan pemasakan sebelum dibakar membuat sate ini disajikan tanpa saus pendamping.

Bagi bunda yang ingin membuat sate maranggi, bisa langsung mempersiapkan bahan, bumbu serta mengikuti langkah-langkahnya berikut ini.

BAHAN-BAHAN:
• 300 gr Daging Sapi
• 300 gr Lemak Sapi
• 5 Lembar daun pepaya
• Kecap Manis
• Bumbu Halus
• 5 Bawang Merah
• 1 ½ Bawang Putih
• ½ Jahe
• ½ Laos
• 1 Sdt Ketumbar
• ½ sdt garam
• 1 sdm Gula merah dihaluskan
• 2 sdm Asam Jawa
• Sambal Kecap
• 1 Tomat
• 5 Cabai Rawit
• 1 sdm Cuka
• 5 sdm Kecap Manis

CARA MEMBUAT:
1. Balut daging menggunakan daun pepaya supaya empuk, diamkan 30 menit.

2. Blender bawang merah, bawang putih, ketumbar yang telah disangrai, jahe dan lengkuas. Lalu tumis hingga bumbu matang

3. Campurkan daging dengan bumbu yang telah ditumis, air asam jawa, lada, garam, sedikit minyak dan gula merah. Aduk hingga tercampur rata.

4. Tusuk menggunakan tusuk sate.

5. Bakar sate menggunakan api atau panggang menggunakan griller, sesekali diolesi dengan kecap manis. Bakar hingga matang.

Itulah resep cara membuat sate daging maranggi khas purwakarta jawa barat. Semoga bermanfaat ya bunda.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Resep Cara Membuat Sate Maranggi khas Purwakarta"

Posting Komentar

Silakan berkomentar dengan bijak :)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel